Osteomielitis , Infeksi Tulang Karena Bakteri atau Jamur

Osteomielitis adalah infeksi tulang yang biasanya disebabkan oleh bakteri, tetapi kadang-kadang disebabkan oleh jamur.

PENYEBAB

Tulang, yang biasanya terlindung dengan baik dari infeksi, bisa mengalami infeksi melalui 3 cara:

  • Aliran darah
  • Penyebaran langsung melalui luka terbuka, misalnya pada patah tulang terbuka atau akibat tusukan objek tertentu yang mengenai tulang.
  • Infeksi dari struktur di sekitarnya, misalnya infeksi dari sendi buatan atau jaringan lunak di dekatnya.

Faktor risiko terjadinya osteomyelitis antara lain :

  • Diabetes
  • Hemodialisa
  • Suplai darah yang buruk
  • Cedera
  • Penggunaan obat-obat suntik terlarang dengan jarum yang tidak steril
  • Orang yang telah menjalani pengangkatan limpa
  • Berbagai kondisi yang menggangu sistem kekebalan tubuh, misalnya orang-orang yang menjalani kemoterapi, mendapatkan transplantasi organ, memiliki diabetes yang tidak terkontrol dengan baik, dan menggunakan kortikosteroid atau obat-obat yang menekan sistem kekebalan tubuh lainnya.

GEJALA

Tanda dan gejala terjadinya osteomyelitis antara lain :

  • Demam atau menggigil
  • Rasa tidak enak badan yang menyeluruh
  • Daerah yang terinfeksi membengkak, kemerahan, terasa hangat dan nyeri


Terkadang osteomyelitis tidak menimbulkan tanda atau gejala apapun, atau memiliki tanda dan gejala yang sulit dibedakan dengan gangguan lainnya.

DIAGNOSA

Diagnosis didasarkan pada gejala-gejala yang ada dan hasil pemeriksaan fisik. Beberapa pemeriksaan yang dapat dilakukan :

  • Pemeriksaan darah. Tidak ada pemeriksaan darah yang bisa menunjukkan bahwa seseorang memiliki osteomyelitis atau tidak. Tetapi, pemeriksaan ini bisa menunjukkan adanya tanda-tanda infeksi.
  • Pemeriksaan pencitraan, seperti foto sinar-X, CT Scan, atau MRI.
  • Biopsi tulang, untuk menunjukkan jenis kuman yang menyebabkan infeksi.

PENGOBATAN

Tujuan terapi osteomyelitis adalah untuk menghilangkan infeksi dan mengurangi kerusakan pada tulang dan jaringan sekitarnya.

- Pengobatan yang diberikan ditentukan sesuai dengan penyebabnya. Biopsi tulang bisa menunjukkan jenis mikroorganisme yang menyebabkan infeksi, sehingga bisa ditentukan obat yang paling efektif untuk mengatasi infeksi tersebut.

- Pembedahan, bisa dilakukan untuk :

  • Membersihkan daerah yang terinfeksi.
  • Membuang jaringan dan tulang yang mati
  • Mengembalikan aliran darah ke tulang. 
  • Mengangkat benda asing, misalnya sendi buatan atau plate and screw yang dipasang pada patah tulang.
  • Amputasi anggota tubuh yang terinfeksi untuk menghentikan penyabaran infeksi lebih lanjut.
  • Menstabilkan tulang belakang yang terinfeksi 

PENCEGAHAN

Kenali dan kendalikan faktor-faktor risiko terjadinya osteomyelitis, misalnya diabetes dan penggunaan obat-obat suntik ilegal dengan jarum yang tidak steril. Lakukan pencegahan untuk menjaga agar tidak terjadi luka pada tubuh, yang bisa menjadi tempat masuknya kuman ke dalam tubuh.

REFERENSI

- Mayo Clinic. Osteomyelitis. 2012.
- S, Steven. Osteomyelitis. Merck Manual Home Health Handbook. 2013.
- V, Jatin M. Osteomyelitis. Medline Plus. 2013.

Produk terkait untuk membantu memulihkan osteomielitis