Merawat kesehatan dan kecantikan kulit tak harus dari luar saja. Anda juga bisa merawat kesehatan kulit dari dalam. Mengonsumsi makanan yang kaya nutrisi juga bisa memberikan efek yang positif pada kulit.
Berikut adalah delapan makanan yang bisa membantu Anda merawat kesehatan kulit, seperti dilansir oleh Joy Bauer (07/07/2013).
1. Buah-buahan tropis
Buah-buahan seperti jambu, nanas, pepaya, kiwi, dan lainnya mengandung vitamin C yang bisa mengamankan kulit dari radikal bebas. Vitamin C merupakan antioksidan kuat yang bisa ditemukan secara alami pada kulit. Vitamin C juga membantu tubuh untuk memproduksi kolagen, protein yang membantu kulit tetap kencang dan elastis.
2. Almond
Kacang almond adalah sumber vitamin E yang baik. Tambahkan almond pada makanan ringan atau cemilan. Vitamin E dalam almond bisa menjaga keremajaan kulit dan melindunginya dari sinar UV yang merusak. Namun perhatikan, jangan terlalu banyak mengonsumsi kacang ini karena kadar kalorinya yang tinggi.
3. Roti gandum
Antioksidan lain yang baik untuk kulit adalah selenium yang bisa ditemukan pada roti gandum. Selenium membantu melindungi kulit dari kerusakan akibat lingkungan. Meski begitu suplemen selenium dalam dosis tinggi telah dikaitkan dengan masalah kesehatan, untuk itu pastikan mengonsumsi selenium pada makanan dalam jumlah yang wajar.
4. Wortel
Wortel tak hanya baik untuk mata, tetapi juga untuk kulit. Vitamin A dan beta karoten yang ada di dalamnya bisa melindungi kulit dari sinar matahari. Nikmati wortel dalam salad atau masakan Anda untuk menjaga kesehatan mata dan kulit.
5. Biji labu
Biji labu kaya akan zinc. Zinc bisa melindungi membran sel kulit dan menjaga tingkat kolagen untuk meremajakan kulit. NIkmati biji labu sebagai cemilan atau tambahkan pada masakan.
6. Ikan
Beberapa jenis ikan yang mengandung omega-3 seperti salmon, makarel, sarden, dan lainnya bisa membantu melindungi tubuh dari kerusakan akibat matahari. Selain itu, ikan juga bisa menurunkan risiko kanker kulit. Nutrisi yang menyehatkan ini juga bisa menangkal peradangan pada kulit. Namun berhati-hati ketika memasak ikan agar nutrisi yang terkandung di dalamnya tak hilang.
7. Brokoli
Brokoli kaya akan antioksidan termasuk vitamin C dan E. Vitamin C dalam brokoli meningkatkan produksi kolagen dan menjaga kulit tetap sehat dan kencang. Sementara vitamin E melindungi sel membran kulit dan menjaganya dari radiasi sinar UV.
Itulah beberapa makanan yang bisa Anda konsumsi untuk melindungi dan merawat kulit secara alami. Tambahkan makanan di atas sebagai konsumsi Anda untuk menjaga keremajaan kulit.